Silk Peel adalah sebuah perawatan eksfoliasi non-invasif, yang dilakukan dengan alat kristal mikro dan serum khusus. Tujuan dari perawatan ini adalah untuk mengangkat sel kulit mati, menutrisi kulit, serta merangsang pertumbuhan sel kulit baru. Dengan rutin melakukan Silk Peel, kulit cerah dan sehat akan kalian dapatkan dengan waktu yang cukup instan.
Prosedur Silk Peel
- Pembersihan wajah secara menyeluruh
- Pemijatan wajah untuk memperlancar aliran darah
- Pengapliasian alat kristal mikro
- Pemberian serum pada permukaan kulit
- Pembersihan ulang pada area wajah
Manfaat Silk Peel
Silk Peel bertujuan untuk mengangkat sel kulit mati, menutrisi kulit, dan merangsang pertumbuhan sel kulit baru. Selain itu, perawatan Silk Peel juga dapat berguna untuk mencerahkan kulit wajah.
Tips Silk Peel
Untuk hasil yang optimal, lakukan pengulangan prosedur sesuai dengan anjuran dokter.
Pasca Prosedur Silk Peel
Setelah melakukan prosedur, perawatan ini umumnya akan menimbulkan sedikit rasa perih dan kemerahan. Namun efek ini tidak berlangsung lama dan akan hilang pada hari itu juga. Jenis perawatan ini juga tidak memerlukan waktu pemulihan. Setelah prosedur selesai dilakukan, kamu bisa langsung beraktivitas seperti biasa.
Kulit wajah merupakan salah satu area paling sensitif yang dimiliki oleh manusia. Mengapa? Sebab, wajah menjadi suatu bagian yang paling sering terlihat, dan terpapar oleh dunia luar. Hal ini mengakibatkan wajah menjadi lebih rentan mengalami masalah, khususnya untuk bagian kulit.
Masalah kulit wajah sangatlah beragam. Mulai dari kulit kusam, jerawat, penuaan, dll. Agar terhindar dari masalah-masalah tersebut, kalian wajib melakukan perawatan wajah secara rutin. Selain untuk menjaga kesehatan, hal ini tentu sangat berpengaruh bagi penampilan kulit wajah itu sendiri.
Pada kesempatan kali ini, kami akan coba berbagi informasi tentang sebuah perawatan wajah yang bernama Silk Peel. Saat ini, perawatan silk peel memang menjadi salah satu prosedur yang banyak digemari oleh para Beauties. Mau tahu alasannya? Yuk, mari simak pembahasannya di bawah ini!
Apa itu Silk Peel?
Silk peel merupakan sebuah perawatan yang termasuk pada tindakan eksfoliasi non-invasif. Eksfoliasi sendiri adalah proses pelepasan lapisan luar dari epidermis. Dengan melakukan prosedur eksfoliasi, sel kulit mati penyebab kulit kusam akan dibersihkan, dan membuat tampilan wajah menjadi lebih cerah.
Dalam dunia kecantikan, perawatan ini termasuk pada kategori aesthetic treatment. Perawatan ini dilakukan dengan kombinasi antara alat kristal micro, dan serum khusus. Dengan kombinasi dari kedua hal tersebut, kulit wajah akan dibuat menjadi lebih sehat, lembap, dan cerah seketika.
Prosedur
Perawatan silk peel dapat dilakukan oleh dokter estetika, dokter kulit, ataupun terapis kecantikan yang telah bersertifikasi. Apabila kalian ingin melakukan perawatan ini, kalian dapat menemukannya dengan mengunjungi klinik kecantikan.
Berikut adalah gambaran umum dari prosedur perawatan silk peel:
Pembersihan wajah
Proses awal prosedur dimulai dengan pembersihan wajah pasien terlebih dahulu. Dengan proses pembersihan, sisa-sisa kotoran seperti debu, dan makeup akan diangkat secara tuntas. Hal ini bertujuan untuk mencegah kotoran agar tidak meresap pada pori-pori kulit.
Pemijatan
Setelah proses pembersihan selesai, maka prosedur dilakukan pada proses pemijatan. Hal ini berguna untuk membuat wajah menjadi lebih rileks, dan membuat pori-pori menjadi lebih renggang.
Pengaplikasian alat kristal mikro
Saat pemijatan selesai, prosedur selanjutnya adalah pengaplikasian alat kristal mikro. Dengan alat ini, komedo dan kotoran-kotoran lain akan disedot dan dihilangkan dari kulit wajah. Dengan begitu, kulit wajah akan menjadi lebih bersih dan cerah.
Penggunaan serum
Prosedur terakhir dari perawatan ini adalah penggunaan serum. Pada proses ini, pemilihan serum ditentukan oleh jenis masalah kulit yang dialami oleh pasien. Dengan rangkaian prosedur sebelumnya, serum akan lebih mudah menyerap, dan membantu mengatasi masalah kulit yang sedang dialami pasien.
Setelah Prosedur
Karena merupakan sebuah prosedur non-invasif, perawatan silk peel sangat minim terhadap risiko, ataupun gejala pasca prosedur. Hal inilah yang membedakan perawatan silk peel, dengan perawatan peeling pada umumnya.
Jadi ketika prosedur telah selesai dilakukan, pasien dapat langsung beraktivitas normal seperti biasa. Pasien pun tidak perlu merasa khawatir akan proses pemulihan dari perawatan yang satu ini. Namun untuk menjaga hasil perawatan tetap optimal, sebaiknya hindari paparan sinar matahari terlebih dahulu.
Tips Seputar Perawatan Silk Peel
Bagi kalian yang ingin melakukan perawatan silk peel, sebaiknya jangan lupa untuk melakukan konsultasi terlebih dahulu. Hal ini sangat penting untuk dilakukan. Sebab setiap permasalahan kulit, memiliki formulasi khusus untuk mengatasinya.
Agar diagnosis masalah kulit dapat dilakukan secara tepat, maka pasien wajib melakukan konsultasi. Dengan proses konsultasi, dokter akan melihat gejala-gejala pada kulit pasien, untuk nantinya memilih tindakan prosedur yang tepat. Hal ini juga berguna untuk proses pemilihan jenis serum agar agar sesuai dengan jenis masalah yang dialami pasien.
Tips lain dari perawatan eksfoliasi ini adalah melakukan sesi pengulangan prosedur. Karena merupakan prosedur non-invasif, perawatan silk peel sangat aman untuk dilakukan secara rutin. Dengan rutin melakukan silk peel, kulit wajah akan tampak lebih cerah, sehat, dan ternutrisi dengan baik. Umumnya, proses pengulangan prosedur yang disarankan dokter adalah satu bulan sekali.
Konsultasi Perawatan Silk Peel dengan Dokter Beautylogica Clinic
Proses konsultasi memiliki peranan penting dalam menyukseskan prosedur perawatan. Untuk itu, dibutuhkan praktisi medis yang berpengalaman, serta ahli di bidangnya. Apabila kalian ingin melakukan konsultasi, kalian bisa langsung melakukan live chat dengan kami di nomor 0819 0500 0000.
Selain melalui live chat, kalian juga bisa datang langsung ke Beautylogica Clinic cabang terdekat. Saat ini, kami telah memiliki setidaknya empat cabang, yang tersebar di Jakarta, Solo, dan Medan. Jadi, kalian tidak perlu khawatir dengan kenyamanan akses informasi, serta tindakan prosedur dari Beautylogica Clinic.
Harga Perawatan Silk Peel
Harga perawatan silk peel sangatlah beragam. Di setiap klinik kecantikan, pasti menawarkan harga yang bervariasi. Hal ini dapat disebabkan oleh banyak faktor, misalnya seperti lokasi klinik, dokter yang menangani, ataupun jenis masalah kulit yang ingin diatasi.
Dari beberapa riset yang telah kami lakukan, kami menemukan kisaran harga perawatan silk peel dari beberapa klinik kecantikan yang berada di kota Jakarta. Umumnya, perawatan ini dibanderol dengan harga satu juta rupiah, per satu kali sesi perawatan.